Setelah Forex dan Emas mengalami rebound kemarin diprediksi akan kembali menunggu data-data yang akan dirilis hari ini terutama data yang berasal dari Eropa dan Amerika. Data Pengangguran dan apa yang akan disampaikan ECB diprediksi memiliki dampak besar pada pergerakan hari ini.

Berikut data-data yang dirilis, pukul 07.10 di Jepang Gubernur Bank Sentral Jepang akan bicara, pukul 13.00 di Jerman dilis data mengenai Gfk German Consumer Climate dan Import Prices Bulanan yang diprediksi menguat, pukul 15.00 WIB di Eropa dirilis data mengenai M3 Money Supply tahunan yang diprediksi tetap, pukul 19.30 WIB di Amerika dirilis data mengenai Core Durable Goods Bulanan, Unemployment Claims, Durable Goods Bulanan yang diprediksi melemah, pukul 21.00 WIB di Amerika dirilis data mengenai Pending Home Sales Bulanan dan Geithner akan bicara yang diprediksi melemah.

Pergerakan Forex dan Emas untuk hari Kamis diprediksi cenderung menguat namun apabila data Amerika dirilis menguat maka Forex dan Emas akan melemah pada malam hari.